Tanggapan Cerdas TGKH M Zainul majdi soal Habib Rizieq ...| islam info


Isu kedatangan Habib Rizieq ke NTB memang membawa pro kontra di masyarakat. Gubernur NTB, Dr. TGH. M. Zainul Majdi pun menyampaikan komentarnya terkait kedatangan ulama kontroversial tersebut.

“Tidak ada yang menolak. Intinya kita sudah sepakat kita ini negara demokrasi. Jadi siapapun datang wajib kita terima dengan baik,” ujarnya.

Menurut TGB situasi NTB sendiri terbilang sangat kondusif. Sehingga kemungkinan timbulnya aksi yang bersifat provokatif sangat kecil.

“Saya yakin siapa pun yang datang, sudah tahu NTB itu sangat kondusif. Sehingga insha Allah tidak akan ada provokasi atau hal-hal lain,” imbuhnya.


Mengenai tujuan kedatangan Rizieq yang hendak berdakwah, orang nomor satu di NTB menyatakan sangat mendukung hal tersebut. Menurutnya dakwah Islamiyah selalu menjadi dambaan masyarakat.

“Jadi dakwah Islamiyah yang baik itu adalah dambaan dari masyarakat NTB,” tambahnya.

Sebelumnya, Kapolda NTB, Brigjen Pol Umar Septono menyatakan pihak panitia kegiatan sudah menyampaikan surat pemberitahuan kegiatan. Bahwa acara akan dilaksanakan pada Minggu, 29 Januari 2017. Namun, ia menekankan kondusivitas daerah harus dijaga.

Ia berpendapat seharusnya panitia melakukan pertimbangan terkait kondisi terkini. Pasalnya, Rizieq juga tengah berhadapan dengan persoalan hukum terkait pernyataan-pernyataannya.

“Disini kan sudah banyak ustad yang baik-baik, tapi ngundangnya ustad yang lagi pro kontra ini. Itu masalahnya,” komentar Umar.



Sumber SUARANTB

Related Posts :

0 Response to "Tanggapan Cerdas TGKH M Zainul majdi soal Habib Rizieq ...| islam info"

Post a Comment